Sepeda hybrid merupakan jenis sepeda yang tercipta dari kombinasi antara sepeda balap (road bike) dan sepeda gunung (mountain bike). Jenis sepeda ini banyak digemari masyarakat karena kuat, tangguh dan bisa dipakai untuk segala medan.
Di masa pandemi seperti sekarang ini, sepeda hybrid mengalami peningkatan permintaan. Hal ini tidak lepas dari tren bersepeda yang melanda kota-kota besar di Indonesia, juga karena semakin meningkatnya kesadaran masyarakat akan pentingnya pola gaya hidup sehat.
Untuk membantu Anda memilih sepeda hibrid yang tepat dan sesuai dengan kebutuhan, tentu ada beberapa hal yang harus dipertimbangkan, seperti desain, bahan rangka, ukuran roda, rem, hingga bentuk stang.
Selain itu, pertimbangkan juga harganya. Semakin mahal, semakin bagus kualitasnya. Namun jangan khawatir, karena kini banyak ditemukan di pasaran sepeda hybrid bagus dengan harga murah. Selain bisa berhemat, modelnya juga tidak kalah dengan harga sepeda yang mahal.
Berikut kami sajikan sepeda hybrid yang bagus dan murah lengkap dengan ulasannya. Namun sebelumnya, kami akan berbagi tips mengenai cara memilih sepeda hybrid hingga cara merawatnya.
Pilih fitur yang mendukung aktivitas Anda
Tujuan bersepeda dari setiap orang tentu berbeda-beda, ada yang bersepeda dengan memutari kota untuk berolahraga, ada yang dijadikan alat transportasi baik ke sekolah atau bekerja, ada pula yang hanya sekadar mengikuti tren atau gaya hidup.
Ketika memilih sepeda pastikan fitur yang ditawarkan sesuai dengan aktivitas yang akan Anda lakukan. Beberapa fitur yang dimaksud meliputi ukuran ban serta jumlah gigi gear sepeda.
Berikut merupakan penjelasan dari dua fitur tersebut:
- Ukuran ban sepeda
Ban sepeda hybrid yang dijual di pasaran umumnya dibuat dalam dua ukuran, yaitu ukuran 700c yang merupakan ukuran standar ban sepeda hybrid dan ukuran 26 in yang lebih kecil dari ukuran sebelumnya.
Dalam memilih ukuran, sebaiknya Anda memilih ban ukuran 700 c yang akan membuat Anda lebih nyaman meski sedang melewati jalan berkerikil yang kerap merusak keseimbangan.
Namun pernyataan tersebut akan berbeda jika Anda membutuhkan sepeda hybrid untuk melewati jalan yang mulus. Anda bisa memilih sepeda dengan ban ukuran 26 in yang lebih tipis dan ringan untuk melakukan kegiatan tersebut.
- Jumlah gigi gear sepeda
Sepeda hybrid yang dijual di pasaran umumnya dibuat dalam variasi jumlah gigi gear berkisar antara 1-27 gigi. Dalam memilih jumlah gear pastikan jumlah tersebut sesuai dengan jenis kegiatan yang akan Anda lakukan.
Yang perlu Anda ingat, kecepatan dan kemudahan bersepeda sangat ditentukan oleh jumlah gigi. Semakin banyak jumlah gigi yang ditawarkan maka semakin cepat pula sepeda tersebut melaju dan lebih mudah dikayuh.
Untuk bersepeda di lingkungan perbukitan, memilih sepeda dengan banyak gear wajib dilakukan. Namun hal tersebut akan berbeda ketika Anda bersepeda melewati jalan mulus yang hanya membutuhkan sedikit gigi gear sepeda.
Pertimbangkan jenis rem yang ditawarkan
Sama dengan jenis sepeda lainnya, rem sepeda hybrid tersedia dalam dua jenis rem, yang diantaranya meliputi:
Pertama, rem peleg. Disebut rem peleg karena jenis rem ini dilengkapi bantalan yang mencengkeram peleg. Dari segi harga lebih ekonomis namun kurang efektif jika digunakan dalam kondisi berlumpur.
Kedua, rem cakram. Jenis rem ini tersedia dalam dua jenis yaitu cakram hidrolik dan mekanis. Dari segi harga lebih mahal dan membutuhkan perawatan, namun lebih progresif dan efektif jika digunakan dalam kondisi berlumpur.
Pilih bahan rangka yang berkualitas
Sepeda hybrid umumnya terbuat dari bahan alumunium yang ringan dan kuat. Dari segi harga cenderung lebih terjangkau namun dari segi penggunaan terasa lebih kasar apalagi ketika digunakan melewati jalan berkerikil.
Dalam menentukan rangka, sebaiknya Anda memilih bahan serat karbon yang lebih ringan dan kuat serta kerap dijadikan bahan pembuatan rangka sepeda kelas atas. Namun sayangnya dari segi harga jauh lebih mahal.
Pilih bentuk stang yang nyaman
Bentuk stang sepeda hybrid umumnya terbagi menjadi empat bentuk, diantaranya meliputi drop bar, flat bar, rise bar, dan mustache bar. Berikut merupakan penjelasan mengenai empat bentuk stang tersebut.
Pertama, drop bar. Merupakan bentuk stang yang memungkinkan Anda berada dalam posisi riding dan hand. Sepeda hybrid dengan bentuk stang ini kerap membuat posisi duduk Anda lebih membungkuk.
Kedua, flat bar. Merupakan bentuk stang yang memungkinkan Anda mendapat posisi duduk yang lebih rileks serta mengurangi ketegangan pada pergelangan tangan dan bahu.
Ketiga, riser bar. Merupakan bentuk stang yang memungkinkan Anda mendapat posisi duduk yang lebih tegak dan rileks serta memberikan kemudahan bagi pengguna untuk melihat kondisi jalan dengan sangat baik.
Terakhir, mustache bar. Dari segi desain terlihat sedikit menyerupai drop bar namun memberikan posisi duduk yang tegak dan rileks pada pengguna.
Dari keempat bentuk stang tersebut, stang bentuk riser bar dan mustache bar dapat menjadi pilihan terbaik untuk berkendara yang nyaman.
Cara merawat sepeda hybrid
Setelah Anda mengetahui cara memilih sepeda hybrid, maka selanjutnya kami juga akan berbagi cara merawat sepeda hybrid yang benar agar lebih aman, awet dan bisa dipakai dalam jangka waktu yang lama:
- Lakukan pemeriksaan rutin setiap sebelum berkendara. Kencangkan setiap bagian mur dan baut yang mulai kendor.
- Pastikan Anda mengisi udara ban dengan benar agar terhindar dari resiko ban kemps atau meletus ketika berkendara. Periksa tulisan yang terdapat pada bagian samping ban.
- Untuk memastikan rem bekerja dengan baik, maka tekan bagian tuas rem dari sepeda yang akan Anda gunakan.
- Pastikan rantai sepeda Anda selalu berada dalam keadaan bersih dan terlumasi.
- Bersihkan bagian rangka sepeda dan bagian lainnya menggunakan kain bersih serta campuran air dan sabun pencuci piring atau sabun khusus untuk membersihkan sepeda.
10 Rekomendasi sepeda hybrid yang bagus dan murah
Setelah Anda mengetahui cara memilih sepeda hybrid dan cara merawatnya, maka selanjutnya kami akan memberikan 10 rekomendasi sepeda hybrid yang bagus dan murah dari berbagai merek berikut ini.
10. Polygon Heist X2
Ramah dikantong untuk para pekerja
Produk keluaran Polygon ini cukup dikenal pekerja di daerah kota. Dibuat dengan spesifikasi sederhana yang cocok digunakan melintasi jalan kota yang mulus. Meski tergolong produk lama, spesifikasi yang ditawarkan tidak kalah berkualitas dari produk Polygon seri terbaru lainnya.
Dilengkapi rangka dari bahan AL6Alloy yang ringan dan kuat dengan ban ukuran 700c yang akan membuat sepeda tetap seimbang meski digunakan melewati jalan yang berkerikil. Selain itu, produk ini juga dilengkapi rem jenis cakram hydraulic yang mumpuni.
Untuk kenyamanan berkendara, perusahaan ini juga menawarkan stang model flat bar yang akan membuat pergelangan tangan Anda tetap merasa nyaman meski telah menempuh jarak yang jauh. Anda bisa membeli sepeda hybrid ini di Shopee.
9. United Slick 71
Cocok digunakan beradu balap diakhir pekan
Sepeda hybrid dari brand United ini dibuat dengan rangka dari bahan alloy yang ringan dan anti karat. Selaian itu, didukung dengan ban ukuran standar 700c yang kedap getaran meski digunakan melewati jalan bergelombang.
Tersedia dalam empat pilihan warna yakni hitam, merah, biru, dan kuning yang dapat Anda pilih sesuai selera. Produk United Slick 71 ini lebih cocok digunakan berolahraga atau beradu balap oleh pembalap pemula.
Ketika memilih produk ini, pastikan Anda tidak menggunakannya untuk melewati daerah perbukitan karena dilengkapi jenis rem yang sederhana. Meski begitu, jenis rem tersebut dilengkapi kelebihan dari segi perawatan yang lebih mudah. Anda bisa membeli sepeda hybrid ini di Shopee.
8. Thrill Volare 3.0
Menawarkan desain rangka yang lebih kokoh dan up to date
Untuk bersaing dengan produk ternama lainnya, Thrill yang merupakan perusahaan lokal asal Indonesia meluncurkan produk terbaru dengan desain yang lebih menarik. Desain rangka yang ditawarkan terlihat unik dengan bagian rangka lebih tebal dan melengkung di bagian top bike.
Berbanding terbalik dengan bagian tersebut, bagian fork yang ditawarkan justru didesain lebih ramping untuk membuatnya lebih ringan dan praktis. Ukuran ban 700c sengaja dipilih untuk membuatnya cocok digunakan untuk berbagai aktivitas.
Jenis derailleur yang digunakan sama dengan produk dari Polygon yakni derailleur shimano altus yang kurang cocok digunakan berkendara di medan off road. Anda bisa membeli sepeda hybrid ini di Shopee.
7. BTWIN Riverside 100 Matt
Dilengkapi rangka dari bahan berkualitas
Rangka dari bahan baja sudah jarang ditemukan. Namun BTWIN justru memilih bahan baja hi ten sebagai bahan pembuat rangka sepeda yang ditawarkan. Hal tersebut yang menjadi alasan kenapa produk ini jauh lebih kokoh dari produk lainnya.
Bahan baja hi ten telah terbukti lebih mampu menampung beban yang berat serta lebih elastis sehingga mampu menahan goncangan yang kerap terjadi ketika melewati jalan yang bergelombang.
Selain itu, produk ini juga dilengkapi gear depan 38 gigi dan belakang 14 gigi yang mampu melaju dengan lebih cepat. Bersepeda juga menjadi lebih nyaman berkat desain stang yang membuat posisi duduk lebih tegak dan rileks. Anda bisa membeli sepeda hybrid ini di Shopee.
6. Giant Escape 1
Dilengkapi rem cakram hidrolik yang lebih progresif
Giant yang merupakan brand asal Taiwan ini mulai populer di Indonesia sejak masa pandemi berlangsung. Brand ini kerap menawarkan produk harga terjangkau dengan spesifikasi berkualitas seperti hal nya seri yang satu ini.
Dari segi desain terlihat modern dengan desain rangka bagian atas yang lebih ramping dan futuristik. Meski begitu, bagian rangka dan frok-nya terbuat dari bahan alumunium alloy yang kokoh dan ringan.
Untuk membuat Anda merasa lebih aman ketika berkendara di berbagai medan, sepeda ini juga dilengkapi rem cakram hidrolik yang lebih progresif. Anda bisa membeli sepeda hybrid ini di Shopee.
5. United Felipe H 73
Lebih ringan, nyaman, dan cocok untuk memutari kota
Produk United Felipe H 73 ini dilengkapi rangka dari bahan alloy yang kuat dan ringan. Terlihat lebih kokoh dengan desain rangka dan fork yang dirancang lebih tebal serta memiliki kemampuan menahan bobot yang lebih besar.
Selain itu, produk ini juga dilengkapi sistem rem v brake dan u brake yang mudah dalam perawatan serta membuat kegiatan bersepeda terasa lebih aman. Tidak hanya itu, produk ini juga dilengkapi sistem pengoperan gigi yang lebih mudah.
Dengan memilih sepeda United Felipe H 73 ini kegiatan bersepeda Anda akan terasa lebih nyaman dan menyenangkan berkat pemilihan bahan sadel yang berkualitas dan model stang yang tepat. Anda bisa membeli sepeda hybrid ini di Shopee.
4. Trek FX 2
Cocok digunakan di berbagai medan
Sepeda keluaran brand asal Amerika ini terbuat dari bahan alpha gold alumunium yang ringan, kuat, dan anti karat. Oleh karenanya, tidak mengherankan jika masyarakat kerap menyebut sepeda dari brand ini sebagai sepeda tahan banting.
Dilengkapi ban ukuran 700c yang cocok digunakan berkendara melewati berbagai medan. Selain itu, produk ini juga dilengkapi sistem pengoper gigi shimano tourney dan shimano acera yang mudah dalam pengoperasian.
Jenis rem cakram hidrolik tektro HD-R280 yang ditawarkan mampu bekerja maksimal meski dalam kondisi basah. Tidak hanya itu, produk ini juga dilengkapi stang flat bar yang akan membuat kegiatan bersepeda Anda terasa lebih menyenangkan. Anda bisa membeli sepeda hybrid ini di Tokopedia.
3. Marin Fairfax 1
Sepeda kekinian dengan warna yang colour full
Produk yang kami rekomendasikan ini merupakan seri terbaru dari brand Marin. Terlihat lebih trendi dengan warna rangka yang colour full sehingga cocok digunakan bersepeda di akhir pekan.
Dari segi bahan terbuat dari alumunium alloy 6061 yang banyak disukai produsen akibat sifat bahannya yang tahan terhadap cuaca. Desain yang ditawarkan terlihat ergonomis dengan headtube membentuk sudut 72.50 yang membuat posisi tubuh terasa lebih nyaman.
Selain itu, produk ini juga dilengkapi rem cakram mekanis yang lebih progresif meski digunakan melewati medan berlumpur. Dilengkapi ban dengan lebar 32 mm yang lebih tebal dan anti bocor. Anda bisa membeli sepeda hybrid ini di Shopee.
2. Polygon Heist X7
Lebih ringkas, tangguh, serta dilengkapi teknologi internal routing
Produk yang satu ini merupakan seri tertinggi dari tipe Heist. Dari segi desain terlihat simpel, namun dilengkapi spesifikasi yang lebih unggul sehingga kerap diminati para goweser ibu kota yang hobi melakukan touring.
Salah satu bukti keunggulannya terletak pada bagian fork bersuspensi yang membuat pengendara tetap merasa nyaman meski sedang melewati medan yang bergelombang. Proses berkendara juga lebih aman dengan rem cakram hidrolik yang ditawarkan.
Selain itu, produk ini jug dilengkapi 11 speed yang didukung dengan shifter Shimano SLX SL M 700 yang mudah dalam pengoperasian. Teknologi internal routing yang ditawarkan juga membuat sepeda ini terlihat lebih ringkas berkat manajemen kabel yang lebih rapi.
Tersedia dalam warna hitam yang mendukung ciri khas desain simpel yang ditonjolkan. Anda bisa membeli sepeda hybrid ini di Shopee.
1. Thrill Volare 2.0
Tersedia dalam pilihan warna yang lebih kalem
Sepeda Thrill tipe vollare 2.0 ini memiliki warna yang lebih kalem dan menarik. Dibuat dengan ciri khas desain rangka dari Thrill yang cenderung lebih melengkung di bagian top bike.
Selain itu, sepeda ini juga dilengkapi fork dengan tambahan rigid dibagian bawah head tube yang tetap membuatnya seimbang meski digunakan melewati jalan bergelombang ataupun menaiki trotoar ketika melewati jalan kota yang penuh kemacetan.
Tidak hanya itu, produk ini juga dilengkapi kelebihan berupa rim double wall yang lebih kokoh serta manajemen kabel yang lebih rapi. Anda bisa membeli sepeda hybrid ini di Shopee.
Kesimpulan
- Untuk mendapatkan sepeda hybrid berkualitas, sebaiknya Anda mempertimbangkan ukuran roda, jenis rem, gear, bahan rangka, dan bentuk stang yang ditawarkan.
- Selain itu, perhatikan cara perawatannya agar sepeda lebih awet dan selalu nyaman dan aman saat dipakai.
- Anda bisa memilih sepeda hybrid United Felipe H 73, karena terbuat dari bahan berkualitas, memiliki bobot ringan serta dilengkapi spesifikasi yang cocok untuk bersepeda memutari daerah kota.
- Selain itu, Anda juga bisa memilih sepeda hybrid Thrill Volare 3.0 yang dibuat dengan desain rangka yang lebih kokoh dan menarik.
- Sedangkan untuk Anda yang ingin sepeda hybrid dengan spesifikasi yang lebih berkualitas, maka Anda bisa memilih Polygon Heist X7.
Referensi
- Rei co.op. 2021. Hybrid Bikes Explained: How to Choose, https://www.rei.com/learn/expert-advice/hybrid-bikes–how-to-choose.html
- Rei co.op. 2021. Bike Maintenance: 101 Basics Guide, https://www.rei.com/learn/expert-advice/bike-maintenance.html
Leave a Reply
You must be logged in to post a comment.