10 Hijab Bagus dengan Harga Murah

Hijab tidak hanya digunakan untuk ibadah, namun sebagai pakaian yang membingkai wajah wanita muslim agar terlihat lebih cantik. Di era sekarang, muncul berbagai model dan kreasi hijab yang disesuaikan dengan aktivitas wanita. Seperti hijab untuk kegiatan sehari-hari, ke kantor, hangout, ke pesta, dan sebagainya.

Meskipun demikian Anda perlu memperhatikan beberapa hal ketika akan membeli hijab dengan kualitas yang baik, seperti jenis bahan yang digunakan, keunggulan, harga, serta jenis hijab yang sesuai dengan bentuk wajah Anda.

Untuk itu, kami menyajikan beberapa rekomendasi hijab bagus dengan harga murah beserta harga dan ulasannya. Namun, sebelumnya kami akan berbagai pengetahuan mengenai hijab serta cara merawat yang tepat.

Mengenal jenis hijab

Secara umum, hijab dibagi menjadi 3 jenis. Jenis yang pertama yaitu pashmina, pashmina merupakan hijab yang memiliki bentuk persegi panjang mirip dengan selendang. Hijab jenis pashmina biasanya memiliki ukuran 175 cm, namun ada beberapa produsen hijab yang membuat pashmina dengan panjang 200 cm, pashmina ini di khususkan untuk wanita yang berpenampilan syar’i, sehingga meskipun menggunakan pashmina tetap bisa menutup bagian dada.

Yang kedua adalah, jilbab segi empat. Sesuai dengan namanya, hijab ini berbentuk segi empat dengan ukuran standar 110 x 110 cm hingga 150 x 150. Jenis hijab ini adalah jenis yang paling banyak digunakan, karena bentuknya yang simpel dan bisa dibuat berbagai macam model.

Advertisement

Dan, yang ketiga adalah jilbab instan, jilbab instan adalah jenis hijab yang paling praktis digunakan, karena sudah memiliki model atau pola yang paten. Jilbab ini sangat cocok untuk Anda yang tidak punya banyak waktu untuk mengaplikasikan bentuk-bentuk hijab.

Dasar penggunaan hijab

Untuk cara pemakaian pashmina, Anda dapat menjadikannya sebagai kerudung untuk menutupi kepala atau dikreasikan dengan model-model kreatif sesuai dengan yang Anda diinginkan. Selain kekinian, jilbab pashmina juga cocok untuk dipakai di segala moment. Untuk membuat lebih banyak kreasi, Anda bisa mempelajarinya melaui video-video tutorial.

Untuk cara pemakaian jilbab segi empat, pertama-tama Anda harus melipat jilbab menjadi 2 dan mempertemukan dua sudut yang berlawanan sehingga membentuk segitiga. Setelah itu baru dikenakan kemudian eratkan menggunakan peniti atau jarum pentul.

Sedangkan untuk pemakaian jilbab instan, tinggal dikenakan saja tanpa perlu menggunakan peniti atau jarum. Jilbab instan dapat langsung membingkai wajah dengan sempurna. Tapi pastikan Anda membeli jilbab instan yang pas untuk ukuran kepala dan wajah Anda.

Memakai hijab berdasarkan bentuk wajah

Memakai hijab memang bisa membuat Anda terlihat makin cantik, namun Anda tetap perlu memperhatikan bentuk wajah yang Anda miliki. Carilah hijab yang sesuai agar tidak terlihat aneh saat digunakan.

Advertisement

Untuk wajah bulat, Anda bisa menggunakan hijab dengan tambahan ciput. Tujuannya agar wajah terlihat lebih panjang. Anda juga perlu memakai Hijab hingga melewati tulang pipi untuk memberi efek lonjong pada wajah.

Untuk wajah lonjong, gunakan ciput agak turun kebawah untuk menutup dahi hingga dibatas bagian atas alis.Ini untuk memberi kesan padat dan proposional pada wajah. Jangan mengikat rambut Anda terlalu tinggi hingga melewati kepala karena akan membuat wajah terlihat semakin lonjong.

Bentuk wajah tirus. Gunakan model jilbab tumpuk atau layering di sisi samping jilbab untuk membuat wajah lebih berisi. Kenakanlah hijab dengan warna terang agar wajah tidak terlalu terlihat tirus.

Bentuk wajah kotak. Anda yang memiliki wajah kotak bisa menggunakan model jilbab rounded shape untuk memperhalus garis-garis yang dibentuk rahang yang menonjol. Anda juga bisa menyiasati degan trik menarik garis kerudung pada bagian pipi untuk menutupi sebagian pipi.

Ciri-ciri dan sifat bahan hijab yang wajib diketahui Hijabers

Bahan hijab merupakan hal yang tidak kalah penting diketahui dalam memilih hijab. Meskipun modelnya bagus, tapi jika bahannya tidak baik karena murahan maka Anda akan merasa kurang nyaman saat memakainya. Sebaiknya Anda memilih bahan hijab yang nyaman saat digunakan serta mudah dikreasikan.

Advertisement

Bahan hijab ceruti. Bahan hijab jenis ini memiliki tekstur yang elastis.Sifat elastis ini karena bahan dasarnya mengandung sutera lembut. Hijab dengan jenis ceruti cukup banyak diminati oleh para hijaber yang menginginkan penampilan yang mewah dan elegan.

Kerudung sutra. Kain kerudung sutra memiliki bahan yang lembut dan tipis. Kelebihannya yaitu memiliki sifat yang dingin dan lembut sehingga sangat nyaman digunakan apalagi saat musim panas. Namun bahan jenis ini memliki kekurangan yaitu mudah luntur dan mudah kusut.

Kain spandek. Bahan ini memiliki tekstur lembut, halus, dan lentur. Keuntungan bila Anda memakai bahan jenis spandek adalah lebih fleksibel digunakan dalam berbagai situasi terutama bila Anda dengan aktivitas yang memerlukan banyak bergerak. Selain itu bahan spandek lebih menyerap keringat sehingga nyaman digunakan saat cuaca panas.

Hijab rayon. Bahan hijab rayon cenderung lentur, adem, dan relatif tebal. Untuk Anda yang menginginkan kesan kasual, maka jenis hijab ini sangat direkomendasikan. Selain itu, bahan hijab ini juga nyaman serta mudah menyerap keringat.

Kerudung voile. Kain jilbab jenis ini terbuat dari bahan kapas sehingga memiliki sifat lembut dan halus. Jika Anda menggunakan jenis kerudung ini disarankan untuk menggunakan dalaman hijab seperti ciput atau ninja karena bahannya yang tipis dan tidak lentur. Hijab ini cocok digunakan saat siang hari.

Advertisement

Bahan rajut. Kualitas kerudung bahan rajut sangat ditentukan oleh benang penyusunnya. Terkadang dalam pembuatannya, kain rajut dibuat dengan benang perak agar ada kesan berkerlip pada kainnya. Biasanya kain rajut dibuat kerudung instan atau pashmina.

Bahan hijab jersey. Bahan jersey merupakan cotton stretch, halus, dan tidak berbulu. Selain itu bahan jenis ini bersifat fleksibel, elastis, lembut, dingin dan jatuh. Hijab ini sangat cocok digunakan bagi Anda yang berwajah mungil karena akan membuatnya terlihat berisi. Selain itu bahan hijab ini sangat nyaman digunakan saat berolahraga.

Kerudung sifon. Bahan kain ini memiliki sifat yang licin, tipis, dan cenderung panas. Namun bahan dari kain ini cukup digemari oleh hijabers karena sifatnya yang ringan dan nge-flow. Meski mudah dikreasikan, bahan kain sifon membutuhkan pin atau peniti agar tidak mudah lepas. Sifon cocok digunakan untuk acara formal maupun semi formal.

Bahan jilbab katun. Bahan katun 100% terbuat dari kapas alami. teksturnya halus, dingin, nyaman dan mudah menyerap keringat. Meski pun agak sulit dikreasikan, bahan katun ini cukup nyaman dan cocok digunakan saat santai atau acara formal.

Bahan kashmir. bahan jenis ini tergolong mewah dengan kualitas prima. Semakin sering dicuci bahannya semakin halus. Karena teksturya lentur jadi mudah dikreasikan sesuai dengan model yang Anda inginkan.

Advertisement

Bahan silk. Jenis bahan yang terakhir ini banyak digunakan oleh para hijabers untuk acara pesta. Namun dalam perawatan bahan silk, Anda harus hati-hati karena kainnya yang kusut dan mudah luntur.

Cara merawat hijab yang tepat

Ketika hendak membeli hijab, yang perlu Anda perhatikan adalah cara merawat hijab yang tetap. Agar yang Anda lakukan tidak salah, maka Anda dapat memperhatikan hal-hal berikut:

  • Pisahkan hijab yang berwarna gelap dan berwarna terang. Hal ini bertujuan untuk menghindari lunturnya warna gelap yang bisa merusak warna-warna hijab yang terang.
  • Cucilah hijab secara manual atau menggunakan tangan. Karena kebanyakan bahan hijab bersifat lembut dan halus, sehingga akan mudah rusak apabila dicuci menggunakan mesin cuci. Saat mencuci dengan tangan pun, jangan mengucek dan memeras hijab terlalu keras agar tekstur kainnya tidak rusak.
  • Jemur hijab di ruangan terbuka, agar bisa kering dengan sempurna. Namun usahakan untuk tidak menjemurnya dibawah matahari secara langsung, karena bisa menyebabkan warna hijab menjadi lebih cepat pudar.
  • Ketika menjemur juga sebaiknya bentangkan hijab secara mendatar, karena ketika menjemur hijab yang basah menggunakan jemuran gantung bisa membuat hijab menjadi melar.
  • Ketika menyetrika hijab gunakan temperatur yang paling rendah, agar bahan tidak kisut atau mengkerut.

10 Hijab bagus dengan harga murah

Setelah Anda mengetahui berbagai hal tentang jenis-jenis hijab serta cara merawatnya, maka kami akan memberikan rekomendasi hijab bagus dengan harga berikut ini :

10. Pashmina Sifon

pashmina_sifon

Harga : Rp 33.000

Cocok untuk Anda yang gemar mengkreasikan model hijab

Pashmina sifon cocok digunakan oleh Anda hijabers yang sering menghadiri acara formal. Tapi tetap cantik juga bila digunakan untuk kegiatan sehari-hari yang outfit yang kasual.

Advertisement

Bahan kainnya yang licin, tidak mudah kusut, ringan dan jatuh membuat hijab ini mudah dikreasikan dalam penggunaannya. Hijab ini memiliki panjang 180 x 75 cm, dan tersedia berbagai macam pilihan warna yang bisa Anda sesuaikan dengan keinginan. Hijab ini bisa Anda beli di Shopee.

9. Pashmina Sabyan Diamond Italiano

pashmina_sabyan_diamond_italiano

Harga : Rp 22.000

Membuat tampilan Anda lebih elegan

Dengan bahan moscrepe diamond yang lembut, mudah diatur dan tidak licin, Hijab ini membuat Anda tampil elegan saat digunakan di acara formal. Bahan dari kain hijab ini mudah dibentuk dan disesuaikan dengan wajah.

Ukuran dengan panjang 75 x 150 cm bisa untuk menutupi dada dan menampilkan kesan feminim dengan pemilihan warna yang tepat. Hijab ini bisa Anda beli di Shopee.

8. Pashmina Katun Rawis

pashmina_katun_rawis

Harga : Rp 23.400

Lebih simple namun cocok untuk semua momen

Advertisement

Pasmina ini terbuat dari bahan katun impor yang mewah dan nyaman digunakan, sehingga mudah dibentuk, tekstur ringan, halus, dan lembut , tidak mudah kusut, tipis namun tidak menerawang.

Selain itu, memiliki ukuran panjang sekitar 185 x 70 cm membuat Anda bisa berkreasi dengan jilbab ini sesuai dengan model yang Anda inginkan. Cocok digunakan saat acara formal ataupun perayaan hari besar. Meski pun harganya murah, kualitas bahan ini tidak akan mengecewakan Anda. Hijab ini bisa Anda beli di Shopee.

7. Jilbab Jersey

jilbab_jersey

Harga : Rp 19.500

Membuat bagian dada lebih tertutup

Hijab instan dengan bahan jersey yang nyaman dipakai sehari-hari. Dengan variasi remple unik di sekeliling untuk menambah kesan manis. Dengan ukuran panjang depan 75 cm dan panjang belakang 80cm, cukup lebar untuk menutupi bagian dada wanita dewasa.

Hijab ini cocok untuk Anda yang ingin tampil elegan namun tetap sopan. Dengan harga murah, hijab ini bisa Anda beli di Shopee.

Advertisement

6. Hijab Satin Mutiara

hijab_satin_mutiara

Harga : Rp 25.000

Desain yang unik dan cantik untuk ke pesta

Hijab ini memiliki tekstur yang mengkilap dan licin di bagian luar. Dilengkapi dengan mutiara jepang sehingga sangat cocok digunakan ini ke acara pesta, karena dapat membuat penampilan Anda lebih mewah dan elegan.

Dengan berbagai pilihan warna yang cantik membuat Anda tidak kebingungan menyesuaikan dengan pakaian yang Anda kenakan. Hijab ini bisa Anda beli di Shopee.

5. Hijab Salwa Wolfis

hijab_salwa_wolfis

Harga : Rp 20.000

Jilbab instan yang simple namun kekinian

Hijab ini cocok untuk remaja hingga dewasa. Menambah kesan kasual dan kekinian dengan pemilihan pakaian yang tepat.

Advertisement

Jenis bahannya memiliki karakter serat yang rapat, halus, ringan, tidak panas dan tidak licin. Bagi Anda yang sibuk dan tidak sempat mengkreasikan berbagai model hijab, hijab salwa wolfis ini sangat tepat dijadikan pilihan karena dapat langsung dipakai meski tanpa bantuan peniti atau jarum pentul. Hijab ini bisa Anda beli di Shopee.

4. Hijab Segiempat Voal Laser Cut

hijab_segiempat_voal_laser_cut

Harga : Rp 19.500

Lebih mudah diaplikasikan dan membentuk wajah

Hijab segiempat yang mudah diaplikasikan dan membingkai wajah dengan proporsional, membentuk dengan tegak, serta adem dan nyaman digunakan dalam segala cuaca.

Hijab voal polos cocok digunakan dengan outfit apa pun. Dengan model pinggiran laser cut yang membuat hijab ini tetap cantik. Hijab ini bisa Anda beli di Shopee.

3. Hijab Corn skin segiempat

hijab_cornskin_segiempat

Harga : Rp 18.000

Praktis untuk Anda yang ingin berhijab meski dikejar waktu

Advertisement

Hijab ini memiliki tekstur yang tidak mudah kusut, jadi bisa langsung dipakai meski tanpa disetrika. Cukup nyaman dan ringan saat digunakan.

Selain itu corn skin tampak rapi me-layer bagian leher hijab dan terlihat mudah diatur. Hijab corn skin bisa diandalkan untuk membuat ujung hijab menjadi runcing dan tegak.

Dengan jahitan tepi yang dijahit kecil, hijab ini sangat hits di kalangan outfitter. Bisa dipakai daily hijab maupun formal. Hijab in bisa Anda beli di Shopee.

2. Hijab Organdi

hijab_organdi

Harga : Rp 23.000

Membuat tampilan Anda lebih mewah dan elegan

Hijab yang sedang hits di kalangan hijabers hingga selebgram. Biasa dipakai untuk ke acara formal karena bahannya yang terlihat mewah dan elegan. Meski begitu harganya cukup murah.

Advertisement

Bahannya terbuat dari 100% katun dan memiliki tekstur yang tipis, ringan, halus, dan transparan. Hijab ini bisa Anda beli di Shopee.

1. Hijab Poly cotton

hijab_poly_cotton

Harga : Rp 17.500

Membingkai wajah dengan sempurna dengan hijab ini

Tekstur dari hijab ini cukup tebal dan sedikit licin. Dengan harga yang terbilang sangat murah, namun hijab ini bisa menampilkan kesan berkelas dan anggun sekaligus simple dengan model square.

Bisa Anda pakai pada momen kasual maupun formal, hijab satu ini siap memaksimalkan penampilan Anda. Hijab ini bisa Anda beli di Shopee.

Kesimpulan

  • Sebelum memilih hijab dengan kualitas yang baik dan harga murah, sebaiknya Anda memperhatikan jenis hijab serta cara pemakaian yang cocok berdasarkan jenis wajah yang Anda miliki.
  • Anda juga harus memperhatikan cara merawat hijab yang tepat, agar kualitasnya tetap terjaga dan tahan lama.
  • Anda bisa memilih hijab Segiempat Voal Lasercut, karena hijab ini yang paling laris dipasaran.
  • Namun, jika Anda meginginkan hijab dengan harga yang lebih terjangkau dengan kualitas yang cukup bagus, maka Anda bisa memilih Hijab Poly Cotton.
  • Sedangkan, untuk Anda yang menginginkan hijab dengan kualitas terbaik dan mudah dikreasikan, Anda bisa memilih Pashmina Sifon.

Referensi

  1. 10 Tips Merawat Hijab, Yang Jarang Hijabers Ketahui, https://hijab.dream.co.id/mix-and-match/10-tips-merawat-hijab-yang-jarang-hijabers-ketahui-171116j.html
  2. Elzaqstore (2017), Ciri-ciri dan Sifat Bahan Hijab yang Wajib Diketahui oleh Hijabers, https://medium.com/@mogadiberkahi/ciri-ciri-dan-sifat-bahan-hijab-yang-wajib-diketahui-oleh-hijabers-739720992402

Advertisement

Leave a Reply