10 Rekomendasi Hair Serum untuk Semua Jenis Rambut

10 Hair Serum untuk Semua Jenis Rambut

Hair serum atau serum rambut adalah produk berbasis silikon yang digunakan untuk melapisi permukaan rambut. Banyak wanita menggunakan hair serum untuk treatment agar bisa tetap tampil cantik dan percaya diri.

Berbagai macam hair serum tersedia di pasaran, semuanya menawarkan keunggulan masing-masing. Namun, sebelum membelinya, Anda harus memperhatikan beberapa hal penting, seperti kesesuaian dengan jenis rambut, kandungan bahan yang digunakan, harga serta mereknya

Untuk itu, kami menyajikan beberapa rekomendasi hair serum terbaik dengan harga serta ulasannya. Namun, sebelumnya kami akan berbagi pengetahuan mengenai hair serum serta cara memilihnya yang tepat.

Mengenal hair serum dan manfaatnya

Hair serum dirancang sebagai solusi perawatan rambut yang bertujuan untuk mencegah rambut supaya tidak kusut dan membuatnya tetap lembut serta bersinar. Ada banyak jenis dan merek hair serum yang tersedia saat ini, Anda bisa memilih sesuai dengan kebutuhan rambut Anda.

Serum rambut juga dapat secara efektif melindungi rambut Anda dari terpaan sinar matahari dan polutan seperti debu. Selain itu ada beberapa manfaat lain menggunakan hair serum, yang di antaranya adalah :

  • Dapat mengubah penampilan rambut

Hair serum bisa dengan cepat mengubah tampilan rambut Anda. Anda akan merasakan rambut menjadi lebih halus dan tidak kasar, lalu mengkilap seperti bercahaya. Anda tidak perlu melakukan banyak usaha, hanya dengan menggunakan serum rambut yang tepat sudah bisa mendapatkan hasil yang maksimal jika menggunakannya secara teratur.

  • Melindungi rambut dari sinar matahari

Komponen-komponen yang ada dalam hair serum mampu mengisi retakan folikel pada poros rambut, karena itu hair serum dapat membantu menumbuhkan rambut menjadi lebih kuat dan mengurangi kemungkinan kerusakan. Selain itu, serum rambut berfungsi sebagai pelindung yang baik dari sinar matahari yang berbahaya bagi kesehatan rambut Anda.

  • Menjaga kelembaban rambut

Buat Anda yang memiliki tipe rambut yang kering setidaknya menggunakan hair serum dapat menjadi anugerah tersendiri, karena hair serum dapat dengan mudah menutup kelembaban di poros rambut dan mencegah kerusakan rambut karena kekeringan.

  • Rambut jadi mudah diatur

Jika Anda termasuk orang yang cenderung lebih suka mencoba gaya rambut yang baru dan jauh lebih menarik, hair serum dapat dijadikan sebagai alternatif. Sebab, serum rambut mampu membuat Anda lebih mudah untuk mendapatkan gaya rambut pilihan alias rambut Anda menjadi sangat mudah diatur.

Cara memilih hair serum yang tepat

Ketika hendak membeli hair serum, maka yang perlu Anda perhatikan adalah cara memilih hair serum yang sesuai dengan jenis rambut, supaya yang dilakukan tidak salah, maka Anda dapat melakukan hal-hal berikut:

  • Jika Anda memiliki dengan rambut yang kering dan keriting, pilihlah serum yang mengandung minyak alami seperti castor, argan, atau rosemary. Kandungan tersebut tidak hanya melenturkan rambut Anda, akan tetapi juga bisa menghidrasi kulit rambut.
  • Pilihlah serum berbasis keratin jika Anda ingin menyingkirkan dan mencegah ujung split pada rambut.
  • Jika Anda ingin melindungi rambut Anda dari sinar matahari yang berbahaya, pilihlah serum yang mengandung lavender atau minyak jojoba.
  • Untuk Anda yang memiliki rambut tebal, pilihlah serum berbasis argan, karena kandungan tersebut dapat dengan mudah bekerja pada rambut tebal dan bertekstur.
  • Bagi Anda yang mempunyai rambut keriting, agar lebih mudah diatur dan bebas keringat, gunakanlah serum yang mengandung minyak almond manis atau jojoba.
  • Lalu, bagi Anda yang memiliki rambut berwarna, serum yang berisi minyak kelapa dan ekstrak teh hijau paling cocok untuk tipe rambut tersebut.

10 Rekomendasi hair serum untuk semua jenis rambut

Setelah Anda mengetahui berbagai hal tentang hair serum serta cara memilihnya, maka perkenankan kami memberikan rekomendasi hair serum terbaik dari berbagai merek berikut ini:

10. The Body Shop Grapeseed Glossing Serum

the_body_shop_grapeseed_glossing_serum

Harga : Rp 169.000

Menghaluskan rambut

The Body Shop Grapeseed Glossing Serum adalah hair serum yang dapat membuat rambut Anda menjadi lebih halus dan bersinar setelah menggunakannya. Serum rambut ini diperuntukkan untuk Anda yang memiliki rambut keriting yang kering dan kusam. Kandungan yang terdapat di hair serum ini yakni ekstrak biji rami dan minyak biji wijen yang dapat memberikan khasiat yakni membuat rambut Anda lebih berkilau dibandingkan dengan sebelum memakai hair serum.

Saat digunakan, hair serum ini tidak akan membuat rambut Anda menjadi berat dan juga tidak akan meninggalkan residu karena menggunakan bahan-bahan alami yang aman untuk kulit kepala. Didesain dengan kemasan yang praktis, karenanya Anda bisa dengan mudah membawa produk ini kapan saja dan ke mana saja.

Cara mengaplikasikannya pun sangat mudah, gunakan hair serum secukupnya menggunakan ujung jari ke ujung rambut yang telah setengah kering atau telah kering. Setelah diaplikasikan ke rambut, hair serum nya pun mudah dibersihkan, jadi Anda tidak perlu khawatir. Anda bisa membeli hair serum ini di Shopee.

9. Loreal Serie Expert Absolut Repair Gold Hair Serum

loreal_serie_expert_absolut_repair_gold_hair_serum

Harga : Rp 158.000

Tidak membuat kulit kelapa berminyak

Loreal Serie Expert Absolut Repair Gold Hair Serum merupakan hair serum paling laris dari Loreal. Dengan menggunakan serum rambut ini, rambut Anda pun akan jadi lebih mudah diatur.

Namun Anda tetap harus menggunakannya dengan dosis yang tetap sesuai petunjuk yang dianjurkan. Setelah menggunakannya, Anda akan merasakan rambut tampak lebih sehat, lembut, dan makin berkilau.

Dengan formula yang dimilikinya, hair serum ini tidak akan membuat rambut dan kulit kepala Anda menjadi berminyak. Untuk menggunakannya, cukup oleskan sedikit saja pada rambut, lalu keringkanlah dengan handuk. Biarkan serum rambut tersebut menyebar secara merata. Setelahnya Anda akan merasakan rambut menjadi lebih ringan dan tidak lengket. Anda bisa membeli hair serum ini di Shopee.

8. MATRIX Biolage Deep Smoothing Serum Smoothproof

matrix_biolage_deep_smoothing_serum_smoothproof

Harga : Rp 77.000

Perawatan untuk rambut keriting

MATRIX Biolage Deep Smoothing Serum Smoothproof adalah hair serum yang elastis yang mana diformulasikan untuk melawan frizz dan memberikan kontrol agar rambut Anda tetap lembab.

Air yang terdapat didalamnya dapat membantu mengawetkan rambut agar tetap kering, namun bisa melembutkan ujung rambut Anda yang kasar. Selain itu, Anda juga bisa dengan mudah mengurai rambut Anda apabila menggunakan hair serum yang satu ini.

Adapun bahan dan kandungan yang digunakan oleh hair serum dari MATRIX ini diperuntukkan secara khusus untuk Anda yang memiliki rambut keriting yang terkadang susah diatur dan ditata.

Berkat kandungan bunga camelia yang tahan air, MATRIX Biolage SmoothProof Deep Smoothing Serum dapat membantu rambut Anda tetap mengembang dan menjadikannya lebih lembut. Formulanya yang bebas paraben juga membuat hair serum ini cocok digunakan untuk Anda pemilik rambut berwarna. Anda bisa membeli hair serum ini di Shopee.

7. The Ordinary Multi-Peptide Serum for Hair Density

the_ordinary_multi_peptide_serum_for_hair_density

Harga : Rp 360.000

Membuat rambut lebih tebal

The Ordinary Multi-Peptide Serum for Hair Density adalah hair serum yang dirancang khusus untuk menunjang kesehatan rambut Anda, sehingga rambut tampak lebih tebal, padat, dan sehat. Dalam proses pembuatannya, hair serum ini menggunakan formula yang turut dilengkapi dengan larix europaea ekstrak kayu dan ekstrak daun camellia sinensis.

Apabila Anda menggunakan hair serum ini, produknya dapat membuat rambut Anda menjadi lebih bervolume. Selain itu, khasiat lain yang didapatkan dari hair serum ini juga kandungannya mampu mengurangi rambut lepek dan berminyak.

Ketika mengaplikasikannya pada rambut Anda, cukup gunakan beberapa tetes saja sesuai dengan kebutuhan. Jangan terlalu banyak supaya hasilnya sempurna. Idealnya hair serum digunakan sebelum tidur. Dengan kata lain, Anda bisa menggunakan ketika sudah bepergian jadi kulit kepala Anda akan terasa lebih halus dan kering. Anda bisa membeli hair serum ini di Shopee.

6. Loreal Serioxyl Thicker Hair Serum

loreal_serioxyl_thicker_hair_serum

Harga : Rp 310.000

Menguatkan akar rambut

Loreal Serioxyl Thicker Hair Serum adalah serum rambut yang didalamnya terdapat kandungan intra cylane yang dapat membantu rambut Anda menjadi lebih tebal serta menguatkan akar rambut.

Selain itu, batang rambut juga menjadi lebih terstruktur karena dengan kandungan yang ada pada hair serum ini batang rambut akan terlapisi dengan cairan yang mampu membuatnya menjadi jauh lebih kuat.

Bagi Anda yang memiliki rambut tipis, hair serum ini bisa membantu rambut tampak lebih tebal. Baiknya menggunakan hair serum ini sehabis keramas agar khasiatnya bisa langsung terasa. Usapkanlah secara merata serum rambutnya pada batang rambut dan ujung rambut.

Selanjutnya biarkanlah hingga mengering, Anda bisa membiarkannya sendiri atau mengeringkan menggunakan pengering rambut jika memang memilikinya. Hair serum ini dapat digunakan untuk rambut natural atau berwarna sekalipun. Anda bisa membeli hair serum ini di Shopee.

5. Kerastase Elixir Ultime Hair Serum

kerastase_elixir_ultime_hair_serum

Harga : Rp 288.000

Terbuat dari 4 minyak berbeda

Kerastase Elixir Ultime Hair Serum sejauh ini telah terbukti menjadi serum rambut terbaik untuk rambut berminyak. Hadir dengan kemasan yang cantik dan ramah dibawa ketika Anda sedang dalam perjalanan, sepertinya hair serum ini dapat dijadikan pilihan. Serum rambut multifungsi ini mampu mempercantik rambut Anda dengan sangat baik.

Kandungan oleo-complexe dan perpaduan eksotis empat jenis minyak yakni maize, argan, camellia dan pracaxi dapat membuat rambut Anda menjadi terlihat lebih sempurna. Anda akan memperoleh hasil yang maksimal jika menggunakan hair serum ini secara rutin dan teratur. Anda bisa membeli hair serum ini di Shopee.

4. Innisfree Camellia Essential Hair Oil Serum

innisfree_camellia_essential_hair_oil_serum

Harga : Rp 128.000

Mengembalikan rambut yang rusak

Innisfree Camellia Essential Hair Oil Serum merupakan serum yang memiliki formula ganda yakni berupa kombinasi minyak camellia Jeju dan minyak fermentasi camellia yang dapat membantu merawat rambut Anda yang terlanjur rusak sehingga dapat membuatnya menjadi sehat kembali.

Jadi, Anda tidak perlu khawatir harus berbuat apa lagi jika sudah banyak produk hair serum yang digunakan namun tetap tidak mendapatkan hasil yang diinginkan.

Hair serum ini hadir dengan tekstur yang mudah menyerap ke rambut. Ketika Anda mengaplikasikan ke rambut, rambut Anda akan mendapatkan nutrisi yang baik sehingga Anda bisa memiliki rambut yang sehat, alami dan mudah diatur yang diinginkan oleh semua orang. Anda bisa membeli hair serum ini di Shopee.

3. Rudy Hadisuwarno Hair Growth Serum

rudy_hadisuwarno_hair_growth_serum

Harga : Rp 79.000

Memberikan nutrisi tambahan pada kulit

Rudy Hadisuwarno Cosmetics rupanya tidak mau ketinggalan dengan brand-brand lainnya. Salah satu brand lokal untuk lini kecantikan rambut ini ternyata memiliki hair serum yang kualitasnya tidak kalah dengan produk dari merek ternama lainnya. Rudy Hadisuwarno Hair Growth Serum menggunakan bahan alami yang dapat menghambat pembentukan dihidrotestosteron.

Formula yang terdapat di dalamnya pun dapat secara maksimal memberikan tambahan nutrisi terbaik untuk kulit kepala Anda. Selain itu, hair serum nya bisa memperkuat struktur rambut dan folikel rambut agar tidak mudah rapuh dan rontok. Apabila Anda menggunakannya, hair serum yang satu ini akan berefek langsung dalam waktu 1-2 minggu. Anda bisa membeli hair serum ini di Shopee.

2. Good Virtues Co Multiple Repair Hair Serum

good_virtues_co_multiple_repair_hair_serum

Harga : Rp 80.000

Efektif memperbaiki rambut yang rusak

Good Virtues Co memiliki kandungan habbatussauda oil alias minyak biji hitam dan Vitamin E, hair serum ini dapat membantu menjinakkan rambut keriting yang tidak teratur menjadi lebih halus. Anda tentu menginginkan rambut keriting kesayangan Anda mudah diatur bukan? Karena itu produk yang satu ini bisa menjawab kebutuhan Anda.

Hair serum ini juga bebas dari parabens dan pewarna sintetis. Produknya hanya menggunakan bahan dari non-hewan, sehingga sangat aman digunakan pada rambut dengan segala permasalahannya. Anda bisa membeli hair serum ini di Shopee.

1. Garnier Fructis Strengthening Serum

garnier_fructis_strengthening_serum

Harga : Rp 195.000

Membuat rambut lebih bersinar

Garnier Fructis Strengthening Serum merupakan serum rambut yang dapat membantu rambut Anda yang sulit diatur menjadi lebih mudah diatur. Aroma yang dihasilkan oleh serum rambut ini sangat kuat, berbeda dari kebanyakan hair serum yang memiliki aroma menenangkan. Walau begitu, Anda bisa mendapatkan hasil yang baik ketika menggunakan serum rambut yang satu ini.

Hair serum dari Garnier ini lebih cocok digunakan oleh pemilik rambut berminyak. Karena itu bagi Anda yang memiliki rambut kering tidak disarankan untuk menggunakan produk ini.

Adapun kandungan yang terdapat pada hair serum ini yaitu minyak alpukat dan minyak biji anggur. Kedua kandungan ini yang pada akhirnya akan membantu rambut Anda terhindar dari kerusakan. Anda bisa membeli hair serum ini di Shopee.

Kesimpulan

  • Sebelum membeli hair serum, Anda harus memperhatikan bahan, merek, harga, keunggulan, agar nantinya dapat memudahkan Anda ketika membelinya.
  • Anda juga harus memperhatikan cara memilih hair serum yang tepat, agar Anda bisa merasakan khasiatnya.
  • Anda bisa memilih Loreal Serie Expert Absolut Repair Gold Hair Serum, karena merupakan hair serum paling laris. Dengan formula yang dimilikinya, hair serum ini tidak akan membuat rambut dan kulit kepala Anda menjadi berminyak.
  • Namun, jika Anda ingin membeli hair serum yang bagus, produk lokal, tapi dengan harga yang lebih terjangkau, maka Anda bisa memilih Rudy Hadisuwarno Hair Growth Serum.
  • Sedangkan, untuk Anda yang ingin hair serum terbaik dengan kandungan oleo-complexe dan perpaduan eksotis 4 jenis minyak berkhasiat, Anda bisa memilih Kerastase Elixir Ultime Hair Serum.

Referensi

  1. Style Graze (2020), 10 Best Hair Serums For Dry Hair,https://www.stylecraze.com/articles/best-serums-for-dry-hair/?amp=1
  2. Style Graze (2020), Best Hair Serums For Oily Hair – Our Top 10, https://www.stylecraze.com/articles/best-hair-serums-for-oily-hair-our-top-10/?amp=1
  3. Perfect Hair (2020), All About their Uses, Benefits, and Tips,https://perfecthair.club/hair-serum-about-uses-benefits-tips/

Leave a Reply