10 Panci Listrik Serbaguna yang Murah dan Berkualitas

10 Panci Listrik Serbaguna yang Murah dan Berkualitas

Saat ini,banyak tersedia panci listrik serbaguna yang murah dan berkualitas di pasaran. Modelnya pun beragam dengan berbagai merek terbaik yang terjamin kualitasnya. Selain praktis, penggunaan panci listrik juga bisa membuat proses memasak menjadi lebih cepat dan hemat energi.

Karena itu, kami menyajikan beberapa panci listrik serbaguna yang murah dan berkualitas lengkap dengan harga beserta ulasannya. Namun, sebelumnya kami akan berbagi informasi mengenai panci listrik dan cara merawatnya.

Pentingnya memiliki panci listrik di rumah!

Panci listrik sangatlah multifungsi. Dengan adanya panci listrik di rumah, maka Andabisa melakukan kegiatan memasak dengan mudah.

Anda bisa melakukan berbagai kegiatan memasak dalam panci listrik ini seperti, merebus air, memasak sayuran, menanak nasi, menumis, menggoreng hingga mengukus.

Selain itu, panci listrik ini juga memiliki fungsi untuk membantu mempercepat proses memasak Anda, sehingga Anda tidak perlu berlama-lama di dapur dan bisa melakukan kegiatan lainnya setelah memasak.

Panci listrik ini memang lebih simpel dan praktis sehingga bisa dibawa kemana-mana. Anda juga tidak perlu repot-repot membawa kompor lagi pada saat bepergian, karena hanya dengan mencolokkan panci listrik ini pada sumber listrik maka secara otomatis makanan dan minuman akan bisa masak dengan sempurna.

Karena itu, penggunaan panci listrik serbaguna sangatlah penting, sebab dapat membuat aktivitas memasak Anda menjadi lebih cepat, nyaman, dan hemat energi.

Perhatikan kualitas bahan

Panci listrik biasanya terbuat dari bahan-bahan stainless steel, silikon, nikel, keramik, biji besi, aluminium, atau bahan campuran dari salah satu jenis tersebut.

Karena tidak semua produsen hanya memakai satu bahan saja untuk membuat panci listrik ini. Ada beberapa produsen yang meracik berbagai komposisi bahan-bahan hingga tepat dan sesuai dengan tujuan kebutuhan produksi.

Oleh karena itu, perhatikan kualitas dari bahan panci listrik yang Anda pilih, pastikan juga bahan tersebut tidak mengandung zat-zat yang berbahaya untuk kesehatan.

Pertimbangkan kapasitasnya

Untuk membeli panci listrik tentunya Anda harus mempertimbangkan kapasitas dari panci listrik itu sendiri, agar Anda bisa memasak sesuai dengan kebutuhan.

Sebaiknya perkirakan terlebih dahulu berapa banyak makanan dan minuman yang akan sering Anda masak dengan menggunakan panci listrik tersebut agar Anda bisa memilih panci listrik yang sesuai kapasitasnya. Sesuaikan juga dengan jumlah orang yang tinggal bersama Anda ada di rumah.

Apabila Anda hanya tinggal bersama dengan pasangan, berarti Anda hanya memerlukan panci listrik yang berukuran 1,5 liter. Panci listrik dengan kapasitas 1,5 liter dapat digunakan memasak makanan yang cukup untuk satu sampai dua orang.

Namun, jika Anda tinggal dengan 3 orang lebih, maka Anda perlu membeli panci listrik yang berukuran 2 liter keatas harus bisa menampung banyak makanan yang akan dimasak.

Perhatikan daya listrik yang digunakan

Biasanya, daya listrik yang dipakai oleh panci listrik ii juga dipengaruhi oleh kapasitas dari panci listrik itu sendiri.

Karena itu, setelah Anda mengecek kapasitas dari panci listrik, sebaiknya Anda juga mengecek berapa besar daya listrik yang digunakan panci listrik tersebut untuk memasak makanan.

Umumnya, panci listrik yang berukuran minimalis dan berkapasitas kecil menggunakan daya listrik yang kecil pula, begitupun sebaliknya. Panci listrik yang berkapasitas besar relatif menggunakan daya yang cukup besar juga.

Pastikan daya listrik tidak terlalu besar. Hal ini dilakukan agar Anda bisa menghemat pengeluaran untuk tagihan listrik perbulannya.

Pertimbangkan varian fitur yang ditawarkan

Saat ini, ada beberapa produsen yang menawarkan berbagai fitur pada panci listrik, sehingga panci listrik tidak hanya berfungsi untuk masak atau merebus makanan saja, tapi juga berfungsi untuk menggoreng, menumis, memanggang dan mengukus juga.

Ada juga panci listrik yang memiliki fitur pengaturan suhu, fitur ini berfungsi untuk memudahkan Anda dalam mengatur tinggi rendahnya panas atau suhu yang digunakan untuk memasak makanan Anda.

Terdapat juga panci listrik yang memiliki fitur pengatur waktu atau timer. Fitur ini memungkinkan agar Anda bisa memasak makanan dan minuman sesuai dengan waktu yang ditentukan.

Misalkan Anda sudah memasukkan berbagai bahan makanan ke dalam panci listrik sejak malam hari, namun Anda ingin makanan tersebut masak di siang hari, maka Anda bisa mengatur fitur timer agar panci listrik dapat memasak pada pukul 11.00 siang sehingga pada pukul 12.00 siang maka makanan sudah matang.

Perhatikan harganya

Harga panci listrik bervariasi, ada yang puluhan ribuan hingga jutaan rupiah. Anda bisa membelinya sesuai dengan budget yang Anda miliki.

Biasanya panci listrik yang bagus dan bermerek memiliki harga ratusan ribu rupiah. Harga panci listrik juga ditentukan dari besar kecilnya kapasitas dan daya listrik panci tersebut.

Oleh karena itu, perhatikan secara baik-baik dan detail setiap bagian dari panci listrik, sebab semua itu itu sangat mempengaruhi harga panci listrik.

Cara merawat panci listrik dengan benar

Setelah Anda membeli panci listrik, maka pastikan Anda juga memperhatikan cara perawatannya agar panci listrik lebih awet dan bisa digunakan dalam jangka waktu yang lama. Berikut ini beberapa tips cara merawat panci listrik, antara lain :

  • Usahakan, segera melepas kabel listrik dari sumber listrik ketika sudah selesai dipakai.
  • Pastikan panci listrik sudah dingin saat dicuci.
  • Cuci dengan sabun dan air yang mengalir.
  • Sebaiknya, segera keringkan dengan menggunakan tissue dapur atau pun kain yang lembut.
  • Simpan di tempat yang kering dan tidak lembab.

10 Rekomendasi panci listrik serbaguna yang murah dan berkualitas

Setelah Anda mengetahui berbagai hal tentang panci listrik dan cara merawatnya, maka perkenankan kami memberikan rekomendasi panci listrik serbaguna yang murah dan berkualitas dari berbagai merek berikut ini.

10. New Style Y09

foto-panci-listrik-serbaguna-yang-murah-dan-berkualitas-10

Harga: Rp215.800

Panci listrik multifungsi dan berkualitas

Panci listrik dari New Style ini terbuat dari bahan berkualitas, awet, dan mampu menyimpan panas dalam waktu yang lama.

Selain itu, panci listrik ini juga multifungsi karena dapat digunakan untuk memasak air, nasi, sayur kuah, hotpot, mengukus, menggoreng, merebus dan sebagainya.

Spesifikasi dari panci listrik ini antara lain, memiliki ukuran yang kapasitasnya bisa untuk porsi 4 sampai 5 orang, ukuran produk ini yaitu 22 x 22 x 23,5 cm.

Ukuran tersebut adalah ukuran yang praktis sehingga bisa Anda gunakan di rumah maupun dibawa ketika travelling. Anda bisa membeli panci listrik ini di Shopee.

9. GM Bear Panci listrik

foto-panci-listrik-serbaguna-yang-murah-dan-berkualitas-9

Harga: Rp159.900

Cara memasak baru, praktis dan sehat

Saat ini Anda tidak perlu repot lagi untuk memasak makanan, cukup pakai panci listrik dari GM Bear ini maka kegiatan memasak jadi lebih praktis dan menyenangkan.

Hal tersebut adalah cara memasak yang baru karena tidak memakan banyak waktu dan tentunya menyehatkan, jadi Anda tidak perlu ragu lagi untuk membeli panci listrik ini.

Kelebihan dari GM Bear panci listrik ini adalah panci listrik ini memiliki inner pot yang berbahan teflon berkualitas dan tebal, terdapat pegangan yang anti panas juga sehingga aman digunakan bersama anak-anak Anda.

Selain itu, GM Bear panci listrik ini juga multifungsi karena bisa digunakan untuk memasak sup, mie, menumis dan menghangatkan makanan. Anda bisa membeli panci listrik ini di Shopee.

8. Betric Panci Elektrik

foto-panci-listrik-serbaguna-yang-murah-dan-berkualitas-8

Harga: Rp89.000

Cocok digunakan oleh traveller

Betric panci elektrik ini memiliki ukuran yang minimalis dan ringan sehingga mudah dibawa kemana-mana. Oleh karena itu, Betric panci elektrik ini cocok untuk digunakan oleh traveller seperti Anda.

Alat memasak Betric panci elektrik ini bisa menjadi alternatif Anda untuk menghangatkan makanan tanpa harus menggunakan kompor.

Tegangan listrik yang dipakai oleh Betric adalah 220 V / 50 Hz, dengan power 225 sampai 450 watt.Anda bisa membeli panci listrik ini di Shopee.

7. Han River Panci Listrik

foto-panci-listrik-serbaguna-yang-murah-dan-berkualitas-7

Harga: Rp169.000

Mengukus dan merebus dalam satu waktu

Panci listrik ini memiliki panci yang berbahan keramik anti lengket dan kukusan yang berbahan stainless steel. Dengan adanya dua alat tersebut membuat panci listrik dari Han River ini bisa digunakan untuk merebus dan mengukus dalam satu alat dan satu waktu juga.

Han River panci listrik memiliki diameter mulut panci sekitar 26,5 x 26,5 x 14,5 cm, sehingga bisa digunakan untuk memasak dalam jumlah banyak. Anda bisa memasak shabu-shabu dengan porsi 5 sampai 6 orang.

Panci listrik ini juga dilengkapi dengan mode power dan mode panas yang bisa Anda sesuaikan dengan kebutuhan. Tegangan yang digunakan sekitar 220 V / 50 Hz. Anda bisa membeli panci listrik ini di Shopee.

6. YK Design Tipe 803

foto-panci-listrik-serbaguna-yang-murah-dan-berkualitas-6

Harga: Rp139.000

Panci listrik yang anti lengket

Panci listrik dari YH Design tipe 803 ini memiliki kukusan yang terbuat dari bahan stainless steel dan panci yang berbahan keramik anti lengket sehingga aman digunakan untuk memasak dan menyehatkan.

Spesifikasi dari produk ini antara lain, ukuran keseluruhannya yaitu 19 cm x 23 cm, kapasitas pancinya sekitar 1,2 liter, tegangan yang dipakai yaitu sekitar 22 V / 50 Hz.

Terdapat dua pilihan kecepatan dalam memasak yaitu mode power cepat yang menggunakan 800 sampai 1000 watt dan power lambat yang menggunakan 400 sampai 500 watt.

Setiap pembelian satu set YK Design panci listrik tipe 803 ini maka Anda akan mendapatkan 1 unit panci elektrik anti lengket, 1 kabel power, 1 kukusan stainless steel dan 1 tutup kaca anti panas. Anda bisa membeli panci listrik ini di Shopee.

5. CEO Panci Listrik

foto-panci-listrik-serbaguna-yang-murah-dan-berkualitas-5

Harga: Rp234.000

Memasak lebih cepat matang

Panci listrik merek CEO ini memiliki daya hantar panas yang sangat baik sehingga membuat masakan Anda jadi cepat matang. Panci listrik ini bisa digunakan untuk steam dan fry.

Spesifikasi dari CEO panci listrik ini antara lain, memiliki dimensi sekitar 22,5 x 13, 5 cm dengan tinggi extension steamer sekitar 7 cm, diameter dari pancinya sekitar 22 cm, kapasitasnya sampai 3,5 liter dengan tegangannya sekitar 220 V / 50 Hz.

Extension steamer pada panci listrik ini terbuat dari bahan stainless steel dan tutupnya terbuat dari kaca. Anda bisa membeli panci listrik ini di Shopee.

4. Panci Listrik Goto

foto-panci-listrik-serbaguna-yang-murah-dan-berkualitas-4

Harga : Rp90.000

Panci listrik yang low watt

Panci listrik dari Goto ini memiliki pengaturan daya listrik sehingga Anda bisa menggunakannya sesuai kebutuhan.

Panci listrik ini juga tergolong low watt, karena untuk mode daya 1 hanya memerlukan 300 watt, sedangkan untuk mode daya 2 menggunakan 600 watt saja.

Selain itu, panci listrik ini memiliki ukuran tinggi panci sekitar 13,2 cm dan lebar panci sekitar 17,5 cm. Sedangkan tinggi kukusannya sekitar 6 cm dengan lebar kukusan yaitu 17,5 cm.

Bahan yang digunakan pun berkualitas dan anti lengket, jadi aman untuk digunakan memasak. Anda bisa membeli panci listrik ini di Shopee.

3. Panci Elektrik Olla Home

foto-panci-listrik-serbaguna-yang-murah-dan-berkualitas-3

Harga: Rp194.000

Desain manis, simpel dengan warna soft

Panci elektrik yang dijual di Olla Home ini adalah panci yang memiliki desain simpel sehingga membuat panci elektrik ini terlihat manis dan asik. Warnanya yang soft membuat panci elektrik ini tampak lebih menarik.

Spesifikasi dari panci elektrik ini yaitu, memiliki kapasitas 1,8 liter yang cukup memasak untuk 1 sampai 2 orang, dayanya sekitar 350 sampai 700 watt dengan voltase 220 V / 50 Hz.

Tersedia dua pilihan warna yang soft nan cantik, yaitu warna baby pink dan blue sky. Anda bisa membeli panci listrik ini di Shopee.

2. Arashi Panci Listrik

Harga: Rp158.000

Cocok untuk anak kos

Panci listrik dari Arashi ini memiliki ukuran yang minimalis yaitu,tinggi pancinya sekitar 13 cm sehingga sangat cocok untuk dimiliki oleh anak kos seperti Anda. Adapun untuk kapasitas 3,5 liter, dan daya yang digunakan 500 watt.

Panci listrik ini bisa Anda gunakan untuk menghangatkan makanan, minuman, memasak bubur, mie, pasta dan sebagainya. Anda bisa membeli panci listrik ini di Shopee.

1. Canel & Co

foto-panci-listrik-serbaguna-yang-murah-dan-berkualitas-1

Harga: Rp95.900

Panci listrik yang murah dan berkualitas

Panci listrik dari Canel & Co ini memiliki harga yang relatif murah, hanya dengan membayar enam puluh enam ribuan saja Anda sudah bisa mendapatkan panci yang berkualitas ini.

Kapasitas dari panci listrik ini sekitar 1,8 liter, daya yang dipakai yaitu 350 watt sampai 700 watt dengan voltase 220 V / 50 Hz.

Terdapat pegangan anti panas yang nyaman saat digenggam. Terdapat pula tutup kaca tebal yang transparan.Anda bisa membeli panci listrik ini di Shopee.

Kesimpulan

  • Sebelum membeli panci listrik yang murah dan berkualitas, sebaiknya Anda mempertimbangkan beberapa hal penting, seperti kualitas bahan, kapasitas, daya listrik, varian fitur dan harganya.
  • Selain itu, Anda juga harus mengetahui cara merawatnya agar panci listrik lebih awet, dan dapat digunakan dalam jangka waktu yang lama.
  • Anda bisa memilih panci listrik dari New Style, karena memiliki kualitas yang sangat baik, multifungsi, dan tahan lama.
  • Sedangkan, untuk Anda yang ingin membeli panci listrik yang low watt dan bagus, Anda bisa memilih panci listrik dari Goto.
  • Namun, jika Anda ingin panci listrik yang telah murah dengan kualitas terbaik, maka Anda bisa memilih panci listrik dari merek Canel & Co.

Referensi

  1. Amazon (2021),Tianji Smart 4 Ceramic Pot Electric Stew Pot, Amazon.com: TIANJI Smart 4 Ceramic Pot Electric Stew Pot DGD33-32EG 4-in-1 3.2L+2×0.65L+0.45L: Kitchen & Dining
  2. Kitchen Boy (2016), In the United States, How to Choose Electric Stew Pot?, Electric Stew Pot: In the United States, how to choose electric stew pot?
  3. Stephen Jones (2021), Stock Pots – Choosing the Right Stock Pot, Stock Pots | Choosing the Right Stock Pot – The Reluctant Gourmet

Leave a Reply